Tari Suwung

"SUWUNG"
"Suwung"

Sinopsis : Aku menyebut ini alam kesepian, alam yang tak kalian kenal. Aku tak tahu apakah kalian memahami setiap langkahku atau tidak, tapi aku yakin roh yang bermukim di dalam tubuhku ini akan menjadi teman dalam memahami setiap langkah hidupku.

Bentuk Pementasan :
"Suwung" pertama kali dipentaskan di acara Festival Kesenian Yogyakarta (FKY) 26 tahun 2014. "Suwung" merupakan hasil pemahaman dari sebuah alam kekosongan, yang kemudian ditafsirkan dalam bentuk gerakan. Kekosongan sendiri bisa kita artikan sebagai keadaan seseorang yang kesepian, baik saat sendiri ataupun dalam keramaian. "Suwung" bisa juga diartikan sebagai keadaan di mana seseorang terbelah pikiraannya, tak bisa mengambil keputusan karena terlalu banyak bisikan dalam dirinya. Bertanya pada diri sendiri kadang menjadi solusi untuk menemukan teman di dalam diri kita.

Koreografer : Ryco V. Amenity
Musik ilustrasi : Suwung and The Rainbow Sound of Java karya Redy Eko Prastyo




Tidak ada komentar:

Posting Komentar